Untuk menggunakan iPhone dengan akun kantor Anda, Anda perlu mengetahui pengaturan yang diperlukan perusahaan Anda. Atau, jika Anda mendapatkan iPhone dari organisasi Anda, pengaturan dan app Anda perlukan mungkin telah diinstal. Jika iPhone-nya milik Anda sendiri, administrator sistem Anda mungkin memberi Anda pengaturan yang harus Anda masukkan, atau menghubungkan Anda ke server manajemen perangkat seluler yang menginstal pengaturan dan app yang perlu Anda miliki.
Pengaturan dan akun organisasi biasanya berada di profil konfigurasi. Anda mungkin diminta untuk menginstal profil konfigurasi yang dikirim kepada Anda dalam email, atau yang diunduh dari halaman web. Saat Anda membuka file, iPhone meminta izin dari Anda untuk menginstal profil, dan menampilkan informasi mengenai apa yang ada dalam profil.
Dalam beberapa kasus, saat Anda menginstal profil konfigurasi yang mengatur akun untuk Anda, beberapa pengaturan iPhone tidak dapat diubah. Misal, organisasi Anda mungkin menyalakan Kunci Otomatis dan mengharuskan Anda mengatur kode sandi untuk melindungi informasi dalam akun yang Anda akses.
Anda dapat melihat profil Anda di Pengaturan > Umum > Profil. Jika Anda menghapus profil, semua pengaturan dan akun yang terkait dengan profil juga ikut dihapus, termasuk app khusus yang diberikan oleh organisasi atau yang telah Anda unduh. Jika Anda memerlukan kode sandi untuk menghapus profil, hubungi administrator sistem Anda.