Anda dapat menggunakan papan ketik untuk memasukkan beberapa bahasa dengan cara yang berbeda. Beberapa contohnya adalah Cangjie dan Wubihua Bahasa China, Kana Bahasa Jepang, dan Ekspresi Wajah. Anda juga dapat menggunakan jari Anda atau stylus untuk menulis karakter China pada layar.
Membangun karakter China dari tombol-tombol komponen Cangjie. Saat Anda mengetik, karakter yang disarankan akan muncul. Ketuk karakter untuk memilihnya, atau lanjut mengetik hingga lima komponen untuk melihat pilihan lainnya.
Membangun karakter China Wubihua (goresan). Gunakan keypad untuk membangun karakter bahasa China yang menggunakan hingga lima coretan dalam urutan penulisan yang benar: horizontal, vertikal, menurun ke kiri, menurun ke kanan, dan koma atas. Misalnya, karakter bahasa China 圈 (lingkaran) harus dimulai dengan goresan vertikal 丨.
Begitu Anda mengetik, karakter bahasa China yang disarankan akan muncul (karakter yang paling umum digunakan akan muncul pertama). Ketuk karakter untuk memilihnya.
Jika Anda tidak yakin goresan yang benar, ketik tanda bintang (*). Untuk melihat lebih banyak pilihan karakter, ketik goresan lain, atau gulir melalui daftar karakter.
Ketuk tombol pencocokan (匹配) hanya untuk menunjukkan karakter yang sama persis dengan yang Anda ketik.
Menulis karakter China. Tulis karakter China langsung di layar dengan jari Anda saat input penulisan tangan Bahasa China Sederhana atau Tradisional dinyalakan. Saat Anda menggoreskan karakter, iPhone akan mengenalinya dan menampilkan karakter yang mirip di daftar dengan karakter yang paling mirip di atas. Saat Anda memilih karakter, karakter yang terkait akan muncul di daftar sebagai pilihan tambahan.
Anda dapat mengetik beberapa karakter kompleks, seperti 鱲 (bagian dari Hong Kong International Airport), dengan menulis dua karakter komponen atau lebih secara berurutan. Ketuk karakter tersebut untuk mengganti karakter yang Anda ketik. Karakter Romawi juga akan dikenali.
Mengetik kana Bahasa Jepang. Gunakan keypad Kana untuk memilih suku kata. Untuk lebih banyak pilihan suku kata, seret daftar ke kiri atau ketuk tombol panah.
Mengetik romaji Bahasa Jepang. Gunakan papan ketik Romaji untuk mengetik suku kata. Pilihan lain muncul di sepanjang bagian atas papan ketik; ketuk satu pilihan untuk mengetik. Untuk pilihan suku kata lainnya, ketuk tombol panah, lalu pilih suku kata atau kata lainnya dari jendela.
Mengetik ekspresi wajah atau emosikon. Gunakan papan ketik Kana Bahasa Jepang dan ketuk tombol . Atau, Anda dapat:
Menggunakan papan ketik Romaji Bahasa Jepang (sususan QWERTY Bahasa Jepang): Ketuk , lalu ketuk tombol .
Menggunakan papan ketik Bahasa China Pinyin (Sederhana atau Tradisional) atau (Tradisional) Zhuyin: Ketuk , lalu ketuk tombol .